CITRA KABUPATEN SIDOARJO DALAM KONTEKS BRANDING KOTA
Abstract
Penelitian tentang citra Kabupaten Sidoarjo dalam konteks branding kota bertujuan untuk menggali citra yang ditangkap masyarakat terhadap Kabupaten Sidoarjo. Citra tersebut memiliki peran penting dalam perumusan branding Kabupaten Sidoarjo sebagai titik tolak awal dalam merancang konsep branding yang tepat dan adaptif terhadap perkembangan sosioteknologi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini merupakan pendekatan teoritis kualitatif yang terkuantifikasi. Penyebaran kuesioner dan interpretasi data menggunakan pola berpikir reflektif kreatif yang dipadukan dengan teori branding kota dapat digunakan sebagai dasar dalam perancangan branding Kabupaten Sidoarjo. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini merupakan kata kunci dari citra Kabupaten Sidoarjo yang berasal dari benak responden yang representatif dan mampu mewakili Kabupaten Sidoarjo sesuai dengan keadaan di lapangan. Dalam pengembangannya, kata kunci yang didapatkan dapat dijadikan pertimbangan dalam penyusunan branding Kabupaten Sidoarjo secara holistik.
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.17977/um037v8i12023p56-67
Refbacks
- There are currently no refbacks.

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.