Edukasi Kader Balita Mengenai Perkembangan Motorik Kasar dan Halus pada Anak di Desa Ngingit, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang

Sheila Febriani Putri, Avida Shafa Tiffani, Benedikta Fini Alfionita Wika

Abstract


Anak mengalami pertumbuhan dan perkembangan sejak masa konsepsi hingga berakhirnya masa remaja. Salah satu faktor yang mempengaruhi yaitu faktor pasca persalinan termasuk lingkungan pengasuhan. Kader kesehatan merupakan anggota dari masyarakat yang dipilih dan dilatih untuk membantu mengamati masalah kesehatan perorangan di masyarakat dan merupakan bentuk pemberdayaan sumber daya manusia di masyarakat dalam pemberian pelayanan kesehatan. Secara khusus kader balita perlu diberi edukasi dan pelatihan secara berkala mengenai ilmu tentang kesehatan anak. Hal inilah yang melatarbelakangi diadakannya program kerja “Edukasi Perkembangan Motorik Kasar dan Halus Pada Anak” di Desa Ngingit Kecamatan Tumpang Kabupaten Malang sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa Merdeka Belajar Kampus Merdeka-Membangun Desa (MBKM-MD) Universitas Negeri Malang. Pengabdian ini dilaksanakan dengan metode ceramah dan diskusi. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa kegiatan ini efektif untuk meningkatkan pemahaman kader balita Desa Ngingit dan sebagai forum bagi mereka untuk saling bertukar pikiran secara komprehensif. Hal tersebut terlihat dari antusiasme dan keaktifan kader balita dalam pelaksanaan edukasi perkembangan motorik anak ini. Saran yang didapat yakni kegiatan edukasi perlu dilaksanakan secara kontinyu serta dikembangkan dengan menambahkan kegiatan pelatihan. Kegiatan praktik yang dapat dilakukan bisa berupa pelatihan pengisian Kuesioner Pra-Skrining Perkembangan (KPSP) atau pelatihan pembuatan mainan stimulasi motorik anak.

Keywords


Anak; Edukasi; Kader Balita; Motorik Halus; Motorik Kasar

References


Ayunin, E. N., Handayani, S., Arroyyan, R. D., & ... (2021). Pelatihan Peer Educator Berhenti Merokok di Lingkungan Sekolah Menengah Atas Menggunakan Pendekatan E-Learning Model. Jurnal Karinov, 4(2), 101–108.

Direktorat Kesehatan Departmen Kesehatan Keluarga. (2016). Pedoman Pelaksanaan Stimulasi, Deteksi dan lntervensi Dini Tumbuh Kembang Anak. Bakti Husada, 59.

Farida, A. (2016). Urgensi Perkembangan Motorik Kasar Pada Perkembangan Anak Usia Dini. Jurnal Raudhah, IV(2), 2338–2163.

Hidayah, M., & Sopiyandi, S. (2019). Efektifitas Penggunaan Media Edukasi Buku Saku Dan Leaflet Terhadap Pengetahuan Dan Kepatuhan Diet Pasien Rawat Jalan Diabetes Melitus Tipe 2 Di Puskesmas. Pontianak Nutrition Journal (PNJ), 1(2), 66. https://doi.org/10.30602/pnj.v1i2.290

Hidayat, W., Nura’eny, N., & Wahyuni, I. S. (2019). GAMBARAN PRE DAN POST TEST KEGIATAN PENYULUHAN KESEHATAN TERHADAP KADER POSYANDU DI PUSKESMAS BABATAN BANDUNG. Jurnal Aplikasi Ipteks Untuk Masyarakat, 8(4), 225–226.

Kemenkes. (2020). PERATURAN MENTERI KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR 2 TAHUN 2020 TENTANG STANDAR ANTROPOMETRI ANAK. Applied Microbiology and Biotechnology, 2507(1), 1–9. https://doi.org/10.1016/j.solener.2019.02.027%0Ahttps://www.golder.com/insights/block-caving-a-viable-alternative/%0A???

Kusuma, I. L., Fitria, Ti. N., & Dewi, M. W. (2014). Pelatihan Kewirausahaan Sebagai Peluang Bisnis Untuk Generasi Milenial Di Solaraya Selama Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Budimas, 03(02), 6–22.

Mardhiah, A., & Sartika, D. (2021). Efektifitas Metode Montessori Terhadap Peningkatan Perkembangan Motorik Halus Anak Usia 5-6 Tahun. ISAS Publishing, 7(2), 400–407.

MUNIR, Z., Yulisyowati, Y., & Virana, H. (2019). Hubungan Pola Asuh Orang Tua dalam Menstimulasi Perkembangan Motorik Kasar dan Halus Usia Pra Sekolah. Jurnal Keperawatan Profesional, 7(1). https://doi.org/10.33650/jkp.v7i1.505

Prabasari, S. N., & Putri, H. A. (2017). Perbedaan Pengaruh Pendidikan Kesehatan Metode Ceramah Dan Diskusi Kelompok Terhadap Tingkat Pengetahuan Seks Pranikah Remaja Kelas X Sman 2 Banguntapan. Aisyah Yogyakarta, 10(2), 12. http://digilib.unisayogya.ac.id/2637/1/NASKAH PUBLIKASI_SISKA NINGTYAS PRABASARI.pdf

Riduwan, A. (2016). Pelaksanaan Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Oleh Perguruan Tinggi. EKUITAS (Jurnal Ekonomi Dan Keuangan), 3(2), 95. https://doi.org/10.24034/j25485024.y1999.v3.i2.1886

Suwita, I. K., & Riyadi, B. D. (2018). Pemberdayaan kader posyandu dalam rangka meningkatkan pengetahuan gizi balita dan ibu hamil serta keterampilan menyusun menu di desa sumbersekar kecamatan dau kabupaten malang. Idaman, 2(1), 18–22.

Wulansari, A. (2016). Peningkatan Kemampuan Motorik Halus Anak Kelompok B1 Melalui Penggunaan Media Kertas Origami di TK Bina Anaprasa Nurul Islam Jember Tahun Pelajaran 2015/2016. In Digital Repository Universitas Jember (Issue September 2019).


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Email: jgp@um.ac.id

View JGP's Stats

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NoDerivatives 4.0 International License.

Index by: