Peningkatkan Prestasi Santri MA Darul Faqih Indonesia melalui Program Madrasah Young Research

Nur Indah Agustina, Munzil Munzil, Hasan Argadinata, Deni Ainur Rokhim

Abstract


Program Madrasah Young Research bertujuan meningkatkan motivasi, keterampilan kepenulisan, dan keterampilan presentasi santri MA Darul Faqih Indonesia. Sebelum program, motivasi dan keterampilan peserta dalam menulis dan mempresentasikan karya ilmiah masih rendah, menghambat pengembangan potensi akademik mereka. Program ini mengimplementasikan pelatihan intensif dalam teknik kepenulisan ilmiah dan strategi presentasi yang efektif, dengan bimbingan langsung dan evaluasi berkala untuk mengukur kemajuan peserta. Hasil yang diperoleh setelah mengikuti program menunjukkan peningkatan signifikan di ketiga aspek. Motivasi kepenulisan meningkat dari 50 menjadi 98, keterampilan kepenulisan naik dari 40 ke 95, dan keterampilan presentasi meningkat dari 40 ke 92. Peningkatan ini menunjukkan bahwa program berhasil dalam memperkuat kompetensi santri dalam bidang penelitian dan komunikasi. Melalui hasil tersebut, program ini memberikan dampak positif bagi peserta dalam mengembangkan keterampilan akademik dan komunikasi mereka. Peningkatan ini juga berkontribusi pada penguatan kompetensi peserta sebagai generasi milenial yang siap menghadapi tantangan global dengan keterampilan yang lebih baik, khususnya dalam penelitian dan presentasi. Program ini terbukti efektif dalam membekali santri dengan keterampilan yang dibutuhkan untuk meraih prestasi akademik yang lebih tinggi.

Kata kunci— Madrasah Young Research, MA Darul Faqih

Abstract

The Madrasah Young Research Program aims to enhance the motivation, writing skills, and presentation abilities of students at MA Darul Faqih Indonesia. Prior to the program, participants exhibited low motivation and limited proficiency in scientific writing and presentation, hindering their academic potential. The program implemented intensive training on scientific writing techniques and effective presentation strategies, supported by direct mentorship and periodic evaluations to measure participants' progress.The results obtained after completing the program indicate significant improvements across all three aspects. Writing motivation increased from 50 to 98, writing skills improved from 40 to 95, and presentation skills rose from 40 to 92. These advancements demonstrate the program's success in strengthening students' competencies in research and communication.The program's outcomes have positively impacted participants by fostering their academic and communication skills. Furthermore, these improvements contribute to equipping the participants as millennials capable of addressing global challenges with enhanced skills, particularly in research and presentation. The program has proven effective in preparing students with the necessary abilities to achieve higher academic accomplishments.

Keywords— Madrasah Young Research, MA Darul Faqih

Full Text:

PDF

References


Guo, P., Saab, N., Post, L. S., & Admiraal, W. (2020). A review of project-based learning in higher education: Student outcomes and measures. International journal of educational research, 102, 101586.

Mawaddah, P. A. U. (2022). Efektifitas penerapan metode bandongan terhadap minat membaca kitab kuning santri (Studi di pondok pesantren daarul falah Carenang-Kopo Kabupaten Serang-Banten) (Doctoral dissertation, UIN Smh Banten).

Maskur, A. (2019). Penguatan budaya literasi di pesantren. IQ (Ilmu Al-qur'an): Jurnal Pendidikan Islam, 2(01), 1-16.

Suwono, H., Taufiq, A., Hidayat, A., Susanto, H., & Susiani, I. R. (2023). Islamic science camp sebagai upaya peningkatan mutu eksperimen dan penulisan karya tulis Ilmiah Pondok Pesantren Kota Alif Laam Miim Surabaya. Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara, 4(4), 3578-3584.

Badruzaman, D. (2019). Meningkatkan kualitas lulusan pondok pesantren melalui Islamic agropreneur school upaya mengurangi pengangguran di Indonesia. Muslim Heritage, 4(2).

Erwanto, N., Syaifullah, M., & Honi, M. A. (2024). Application of the Al-Faqih method in improving the ability to read the Qur'an of Students of TPQ Al-Hasaniyyah Rumbia Central Lampung| penerapan metode al-Faqih dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur'an Santri TPQ Al-Hasaniyyah Rumbia Lampung Tengah. An-nahdloh: Journal of Arabic Teaching, 2(1), 53-61.

Yusuf, W. F., Adiputro, M., Faqih, M. A., Hikmah, N., Hidayah, N. N., Rohmah, S. N., & Noviyanti, J. (2024). Pendampingan untuk mencetak generasi siswa dalam menanamkan karakter agamis dan religius melalui kegiatan bisamu di SMK Darul Ulum Purwodadi. Jurnal Gembira: Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(06), 2199-2204.

Hidayati, N. (2016). pembelajaran discovery disertai penulisan jurnal belajar untuk meningkatkan kemampuan kerja ilmiah Siswa Kelas VIII. 1 SMP Negeri 1 Probolinggo. JPPIPA (Jurnal Penelitian Pendidikan IPA), 1(2), 52-61.

Budiman, J. (2021). Evaluasi pelaksanaan pembelajaran daring di Indonesia Selama Masa Pandemi Covid-19. Lembaran Ilmu Kependidikan, 50(1), 45-50.

Rita, D. K. (2024). Analisis rendahnya minat belajar pada mata pelajaran pendidikan agama islam materi fiqih dan relevansinya dalam pengamalan ibadah shalat siswa SMA Negeri 1 Meraksa Aji, Tulang Bawang (Doctoral dissertation, Uin Raden Intan Lampung).




DOI: http://dx.doi.org/10.17977/um045v8i1p017

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Email: karinov@um.ac.id

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Find Jurnal Karinov at: