Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis Dan Penguasaan Konsep Fisika Menggunakan Model Pembelajaran Discovery Learning Dan Interactive Demonstration
Abstract
Salah satu hal yang penting dari pembelajaran Fisika adalah dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan penguasaan konsep Fisika siswa. Kebanyakan siswa masih menggunakan metode menghafal untuk belajar Fisika. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah menggunakan model pembelajaran yang cocok untuk meningkatkan kemampuan-kemampuan siswa tersebut. Melalui penggunaan model pembelajaran discovery learning dan interactive demonstration, kemampuan berpikir kritis dan penguasaan konsep Fisika siswa menjadi lebih baik. Sebagian besar siswa dapat mengikuti pembelajaran dengan baik dan dapat mendapatkan hasil nilai post test yang memuaskan (diatas KKM).
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.17977/um058v1i1p1-4
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2017 Jurnal Riset Pendidikan Fisika
View My Stats
Journal Riset Pendidikan Fisika is indexed by: